SANGGAU,channel-indonesia.com– Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wanara Sakti, bekerjasama dengan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Sekayam, Desa Sei Daun, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau menggelar lomba dekorasi kelas. Kegiatan ini dalam rangka ikut memeriahkan HUT ke-74 RI.
Lomba mendekorasi kelas ini diikuti oleh seluruh kelas. Bertindak selaku juri yakni Dewan Guru SMPN 2 Sekayam dan Danpos Sei Daun, Lettu Inf Debri Wahyu yang juga sebagai Dan SSK 3.
Dalam perlombaan tersebut, pihak sekolah memberikan kriteria dalam mendekorasi ruang kelas tidak hanya indah tapi harus memenuhi unsur edukasi. Antusias dan semangat para Siswa-siswi dengan kreativitas mendekorasi ruang kelasnya dengan berbagai macam hiasan bernuansa merah putih.
Kegiatan tersebut juga bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai edukasi, kreatifitas, rasa nasionalisme serta untuk mengenang jasa para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Dengan motto SDM Maju Indonesia Unggul, diharapkan, Siswa-siswi SMPN 2 Sekayam memiliki pengetahuan yang lebih tentang Nasionalisme dan kecintaan kepada NKRI. Juga menjadi penyemangat para siswa untuk senantiasa menjaga kelasnya agar tetap nyaman, rapih, bersih dan indah.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Kepala Desa Malenggang, Bapak Nunuk dan Kepala Sekolah SMPN 2 Sekayam, Bapak Marthin. (Maliki)