Resmi Buka Persami Pembinaan Saka Wira Kartika TW.IV Kodim 1412/Kolaka, Ini Pesan Dandim

Resmi Buka Persami Pembinaan Saka Wira Kartika TW.IV Kodim 1412/Kolaka, Ini Pesan Dandim

KOLAKA, channel-indonesia.com — Kegiatan perkemahan sabtu-minggu (Persami) Pembinaan Saka Wira Kartika TW.IV Kodim 1412/ Kolaka. Dengan tema ” Membentuk Generasi Muda Yang Berkarakter dan Berwawasan Kebangsaan “.

Komandan Kodim 1412/Kolaka, Letkol Inf Risa WP Setyawan.BS. M.Han membuka secara resmi kegiatan Persami. Bertempat di kampung Coklat Desa Lalomba Kec Kolaka Kab Kolaka. Sabtu (21/11/20)

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1412/Kolaka menyampaikan kepada peserta Persami, ” Bangga generasi muda di pramuka mempunyai semangat, dedikasi dan peduli terhadap sesama, ” ungkapnya.

“Dasa Dharma Pramuka yang ke 8 adalah  Disiplin, Berani dan Setia. Dilanjutkan yang ke 9 adalah Bertanggung Jawab dan Dapat Dipercaya. Ini yang harus diimplementasikan dalam kegiatan persami Pramuka, ” jelas Dandim.

“Semuanya bagus 1-10 tetapi disimpulkan 8 dan 9 yang harus kita pegang teguh. Apalagi ke 10 yaitu Suci dalam Pikiran, Perkataan maupun Perbuatan. Makanya di Kodim itu bekerja dengan hati profesional dan selalu bersyukur, ” tambahnya.

“Saya pernah seperti kalian, masuk SMA Taruna sampai keliling dunia. Aktif di Pramuka sewaktu masih di SMP”.

“Kakak harapkan kalian lebih aktif ikut organisasi seperti Pramuka dan OSIS. Pola pikir positif terbentuk dengan sendirinya. Penerapan Dasa Dharma Pramuka niscaya akan tertanam di dalam hati dan dilaksanakan dengan sepenuh hati, ” pungkas Dandim menutup arahannya.

Turut hadir dalam pembukaan upacara persami, Kapten Inf Abd Haris Pasiter Kodim 1412/Kolaka, Ka Maman, SH., MH., Sekretaris Kwarcab Kolaka, Hj Masnaeni, S.Pd., Pamong Putri SWK., Ka Sukri, Pamong Putra SWK, Ka Neni Nurliana, S.Kom., Unsur Pimpinan Termuda SWK. (Arif)

author

Related Articles