BANDUNG, channel-indonesia.com – “Lulusan SMA Pradita sudah terbukti diterima di berbagai perguruan tinggi luar negeri, dalam negeri, sekolah kedinasan, sampai sekolah kedinasan militer yakni, Akademi Angkatan Udara (AAU), Akademi Angkatan Laut (AAL), Akademi Kepolisian (Akpol)”.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Personel Lanud Husein Sastranegara Mayor Adm Joko Kusbandono, M.Tr., SOU. Minggu (2/1/2022).
Ditambahkannya, SMA Pradita Dirgantara memiliki keunggulan dengan program beasiswa dan asrama yang terus diberikan oleh Yayasan Ardhya Garini (Yasarini) sejak angkatan pertama hingga sekarang, selain itu SMA Pradita sudah menerapkan standar kurikulum internasional Baccalaureate dan menyusul sebentar lagi adalah Cambridge. Ujarnya.
Dipersilahkan bagi siswa-siswi SMP kelas IX diwilayah Kota Bandung dan sekitarnya yang mempunyai nilai rata-rata 90 dari semester I-V di tiga mata pelajaran yakni IPA, Bahasa Inggris dan Matematika.
Segera mendaftarkan diri di link dibawah ini:
https://siakad.sma.praditadirgantara.sch.id/ppdb
(Arif)