Patroli Gabungan TNI – Polri Sambangi Pasar Ramadhan dan Big Mall, Sampaikan Himbauan Prokes

Patroli Gabungan TNI – Polri Sambangi Pasar Ramadhan dan Big Mall, Sampaikan Himbauan Prokes

SAMARINDA, channel-indonesia.com – Perkembangan kasus Covid-19 di Kaltim dalam beberapa pekan terakhir terus mengalami penurunan. Namun demikian, pemerintah akan tetap mengimbau masyarakat untuk tidak mengendurkan penerapan protokol kesehatan.

Kaltim, tidak akan mengulang lonjakan kasus Covid-19 seperti terjadi tahun lalu, dimana lonjakan kasus terjadi setelah libur lebaran. Selain itu, lonjakan kasus yang terjadi di sejumlah negara di dunia menurutnya juga patut menjadi perhatian.

Kegiatan patroli gabungan Korem 091/ASN bersama Polresta Samarinda dan Sapol PP Provinsi Kaltim tekankan protokol kesehatan di Pasar Ramadhan di Jln. Kesuma Bangsa dan Jl.Untung Suropati Big Mall Sei. Kunjang guna mencegah penyebaran Covid-19, Selasa (4/5/2021).

Kapenrem 091/ASN Mayor Arh Asrul Azis menuturkan “Dalam rangka menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan ini, banyak kegiatan masyarakat di luar rumah seperti membeli makanan di Pasar Ramadhan untuk berbuka puasa. Untuk itu dalam kesempatan kali ini Patroli Gabungan TNI dan Polri menyambangi dan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, baik kepada pedagang maupun pengunjung pasar yakni, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak serta menjauhi kerumunan untuk mencegah penyebaran covid-19”.

“Selain himbauan kepatuhan terhadap penerapan protokol kesehatan, Personil TNI dan Polri memberikan masker kepada pedagang maupun pembeli yang didapati melanggar prokes karena tidak menggunakan masker saat berada di luar rumah, semua dilakukan agar dapat memutus mata rantai penyebaran covid-19 serta mengedukasi warga masyarakat” jelasnya. (Arif)

editor

Related Articles