Pangkoarmada III Terima Kunjungan Kerja Kepala Cabang BNI Sorong

Pangkoarmada III Terima Kunjungan Kerja Kepala Cabang BNI Sorong

SORONG.channel-indonesia.com – Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHMRP., M.Tr.Opsla., menerima kunjungan kerja Kepala Cabang BNI Sorong, Gunawan Wibisono bersama satu orang Stafnya di Markas Komando Armada III Katapop, Distrik Salawati, Kabupaten Sorong, Papua Barat, Senin (12/7/2021).

Dalam menerima kunjungan kerja tersebut, Pangkoarmada III didampingi Asrena Pangkoarmada III Kolonel Laut (P) Ridwan Prawira, S.T., M.Han., Kepala Keuangan Wilayah Koarmada III Kolonel Laut (S) Muhammad Nuryanto, S.E., M.M., dan Kepala Akuntansi Koarmada III Letkol Laut (S) Binandita Edi, S., S.T., M.T. Kunjungan kerja dan silaturahmi ini berlangsung singkat berkaitan penerapan protokol kesehatan pencegahan dan penanganan Covid-19. (Arif)

editor

Related Articles