Pangkoarmada II Terima Courtesy Call Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian

Pangkoarmada II Terima Courtesy Call Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian

SURABAYA, channel-indonesia.com – Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI I N.G. Sudihartawan menerima kunjungan Courtesy Call (CC) Komandan Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI Mayjen TNI Victor Hasudungan Simatupang beserta rombongan bertempat di Lounge Majapahit Koarmada II. Selasa (01/12).

Kegiatan ini merupakan kunjungan pertama kali yang dilakukan oleh Mayjen TNI Victor Hasudungan Simatupang selaku Komandan PMPP ke Koarmada II usai serah terima jabatan Pangkoarmada II dari Laksda TNI Heru Kusmanto kepada Laksda TNI I N.G. Sudihartawan pada 7 Oktober 2020 lalu.

Dalam pertemuan singkat namun penuh kehangatan tersebut, Pangkoarmada II mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan yang dilaksanakan oleh Komandan PMPP TNI ke Koarmada II.

“Semoga kunjungan ini dapat mengintensifkan komunikasi dan kerjasama yang telah terjalin terutama berkaitan dengan tugas pokok yang dilaksanakan Koarmada II dalam melaksanakan pembinaan kekuatan pertahanan dan keamanan negara di laut serta melaksanakan kerjasama dalam pengiriman pasukan perdamaian ke PBB,” ujar Pangkoarmada II.

Senada dengan Pangkoarmada II, Mayjen TNI Victor juga menyatakan rasa terima kasih dan bangga telah diterima Pangkoarmada II dan mengapresiasi positif system dan tata cara yang dilaksanakan oleh Koarmada II dalam mengirimkan prajurit terbaik Koarmada II untuk diberangkatkan ke PMPP Bogor dalam rangka penyiapan pasukan untuk misi perdamaian bangsa di PBB.

Acara Kunjungan Komandan PMPP di Koarmada II diakhiri dengan pertukaran cinderamata dan foto Bersama. (Arif)

editor

Related Articles