YOGYAKARTA, channel-indonesia.com – Kepala Museum pusat TNI AU Dirgantara Mandala, Kolonel Sus Yuto Nugroho S. S., membuka acara sosialisasi dan latihan pemadaman kebakaran, yang dilaksanakan di halaman parkir selatan Muspusdirla. Kamis, (23/12/2021).
Simulasi kondisi darurat bahaya kebakaran dihadiri para pengelola museum baik yang tergabung di FKMS (Forum Komunikasi Museum Sleman) maupun di FKMB ( Forum Komunikasi Museum Bantul), seluruh anggota Muspusdirla, ibu ibu PIA, dan para pedagang yang berjualan di halaman sekitar Muspusdirla.
Dalam sambutannya Kamuspusdirla menyampaikan bahwa kegiatan simulasi kondisi darurat bahaya kebakaran bertujuan untuk memberikan bekal pengetahuan dan pemahaman bagi seluruh peserta sosialisasi utamanya anggota Muspusdirla sehingga mampu menggunakan alat alat pemadaman kebakaran untuk menanggulangi musibah kebakaran yang bisa terjadi sewaktu waktu dan di tempat manapun.
Acara sosialisasi juga diisi tata cara penggunaan Alat Pemadam Kebakaran dilanjutkan praktek pemadaman kebakaran oleh Kepala Museum dan perwakilan tamu undangan serta peserta sosialisasi. (Arif)