Menyambut Hari Juang Kartika TNI AD ke-76 Tahun 2021, Korem 121/Abw Laksanakan Kegiatan Donor Darah

Menyambut Hari Juang Kartika TNI AD ke-76 Tahun 2021, Korem 121/Abw Laksanakan Kegiatan Donor Darah

SINTANG, channel-indonesia.com – Korem 121/Abw bekerjasama dengan rumah sakit Ade M. Djoen Sintang menyelenggarakan kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika TNI AD ke-76 Th 2021 bertempat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ade Muhammad Djoen Sintang, Kamis (9/12/2021).

Disaat masa Pandemi Covid-19 ini Kegiatan donor darah tetap dilaksanakan untuk membantu saudara saudara kita yang membutuhkan dan juga dalam rangka kegiatan Hari Juang Kartika (HJK) ke-76 tahun 2021.

Sebelum diadakan donor, para pendonor untuk mendaftarkan diri ke petugas Rumah Sakit dan petugas dari Denkesyah 12.04.01 Sintang selanjutnya di tensi dan diperiksa kadar HB darahnya, serta diambil darahnya bagi yang memenuhi syarat.

Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Korem 121/Abw terhadap masyarakat sebagai komitmen TNI AD dalam memberikan sumbangsih kepada sesama yang membutuhkan pertolongan. Dan bekerja sama dengan pihak rumah sakit Ade M. Djoen Sintang dalam kegiatan ini.

Danrem 121/Abw melalui Kapenrem 121/Abw, Mayor Inf Supriyono mengatakan, selain untuk meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama, setetes darah sangat berarti bagi sesama yang membutuhkan,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian TNI-AD sebagai implementasi dan penjabaran prajurit serta keluarga prajurit dalam mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, terutama pada saat pandemi Covid-19. Juga sebagai bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat,” pungkas Mayor Inf Supriyono.

Peserta donor darah dari anggota Korem 121/Abw, Balak Aju Korem 121/Abw dan anggota Kodim 1205/Stg. (Arif)

editor

Related Articles