Lomba Mancing Korem 101/Antasari Jadi Ajang Silaturahmi Prajurit

Lomba Mancing Korem 101/Antasari Jadi Ajang Silaturahmi Prajurit

BANJARBARU, channel-indonesia.com – Komandan Korem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah, membuka kegiatan Lomba Mancing dalam rangka menyambut HUT ke-60 Korem 101/Antasari di Kolam Pancing Yonif 623/Bhakti Wira Utama. Senin (13/12/2021).

Danrem 101/Antasari menyatakan dalam rangkaian HUT ke-60 Korem 101/Antasari kita menggelar lomba mancing untuk meningkatkan kebersamaan.

“Semoga dengan rangkaian kegiatan ini bisa menumbuhkan kebahagiaan kita bersama dalam menyongsong HUT ke-60 Korem 101/Antasari,” ucapnya.

Lomba mancing ini bukan hanya untuk ajang unjuk kepandaian memancing, “tapi menjadi sarana silahturahmi antar prajurit seluruh jajaran Korem 101/Antasari. Kegiatan ini juga bertujuan untuk sarana rekreasi prajurit. Sebab, lokasi kolam pemancingan Yonif 623/BWU yang dikelilingi taman yang asri,” jelasnya.

Lomba diikuti oleh Danrem 101/Antasari, Kasrem 101/Antasari, Para Kasi Korem 101/Antasari, Dandim 1007/Banjarmasin, Dandim 1010/Tapin, Danyonif 623/BWU, Para Dan/Ka Balak Aju Wilayah Korem 101/Antasari, dan Dan/Ka Balak Korem 101/Antasari. (Arif)

editor

Related Articles