KALTENG, channel-indonesia.com — Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah terus meningkatkan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dan memberikan tali asih kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.
Hal ini dibuktikan dengan kembali digelarnya Touring Kebangsaan yang diikuti 23 mobil dalam rangka bakti sosial dan sosialisasi Protokol Kesehatan (Prokes) di Kabupaten Barito Timur (Bartim).
Dimana, kegiatan tersebut dilepas langsung Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M. didampingi Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, Kabinda Kalteng Brigjen Pol. Drs. Slamet Urip Widodo, Wakapolda Kalteng Brigjen Pol. Drs. Indro Wiyono, M.Si. dan Forkopimda Kalteng bersama stakeholder terkait di Lobi Mapolda Jalan Tjilik Riwut Km 1 Kota Palangka Raya, Sabtu (21/11/2020) pagi.
Dedi menyampaikan, jika touring kali ini juga bertujuan untuk memantau situasi dan kondusif Kamtibmas di wilayah Polres Bartim guna mendukung suksesnya rangkaian Pilkada yang sedang berlangsung.
“Disamping itu, semoga dengan dilaksanakannya touring ini kita dapat menyalurkan tali asih kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di pelosok-pelosok Kalteng,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dedi mengharapkan, mudah – mudahan pandemi Covid -19 di Indonesia terutama Bumi Tambun Bungai ini segera berlalu. “Untuk itu saya tekankan kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap mematuhi Prokes pandemi Covid-19,” tutupnya. (Arif)