Lanal Bengkulu Bekali Pendidikan Karakter 427 Pelajar Kota Bengkulu

HANKAM261 Dilihat

BENGKULU — Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu melaksanakan pendidikan karakter kepada 427 Pelajar Kota Bengkulu. Pembetukan karakter dengan peserta dari siswa kelas X SMAN 7 Kota Bengkulu ini berlangsung selama 10 hari, mulai tanggal 2 Agustus hingga 21 September 2019 yang dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu.

“Pendidikan karakter ini sangat penting untuk membentuk kedisiplinan, kejujuran dan rasa cinta tanah air”, demikian dikatakan Komandan Lanal (Danlanal) Bengkulu, Letkol Laut (P) M Andri Wahyu Sudrajat, S.T., saat menutup secara resmi Pembentukan Karakter di Lapangan Apel Markas Komando Lanal, Jalan RE Martadinata No.10 Kota Bengkulu, Sabtu (21/9).

Upacara penutupan juga ditandai dengan pelepasan Pin peserta oleh Danlanal Bengkulu dan penyerahan siswa kepada Kepala SMAN 7, Miduan Harta, S.Pd., M.M. Adapun kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari Program Pengenalan Lingkungan Sekolah (P2LS) Siswa kelas X SMAN 7 Kota Bengkulu.

Danlanal Bengkulu lebih lanjut mengatakan, pembentukan karakter sejak usia dini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab TNI Angkatan Laut dalam memberikan pembekalan pada generasi muda secara terukur sekaligus membiasakan berperilaku disiplin, tanggung jawab pada siswa, baik kepada dirinya sendiri maupun lingkungan.

Danlanal berharap, ilmu dan pengetahuan yang diperoleh para siswa selama mengikuti kegiatan menjadi modal dasar untuk meraih kesuksesan. “Menjadi suatu keharusan untuk mengedukasi siswa-siswa generasi penerus bangsa. Berubahlah kepada hal-hal yang baik dan tinggalkan hal-hal yang tidak baik, setiap permasalahan yang para siswa hadapi semata-mata bertujuan untuk mendewasakan. Dewasa dalam berpikir dan bertindak agar kedepan para siswa dapat mengatasi berbagai permasalahan dengan arif dan bijaksana serta menjadi generasi muda yang mampu dan sanggup mengabdikan diri bagi nusa dan bangsa,” pesan Danlanal.

Upacara tersebut dihadiri Palaksa dan perwira staf Lanal, Kepala SMAN 7 Kota Bengkulu, Wakil kepala SMAN 7, para dewan guru serta pelatih dari Lanaĺ Bengkulu.(maliki)