JAKARTA – KRI Cucut-866 salah satu unsur Koarmada I berhasil menyelamatkan KM. Sinar Bone-1 yang mengalami musibah kebocoran di perairan sebelah utara Pulau Untung, Kepulauan Seribu, Jakarta, Selasa (10/9).
Peristiwa tersebut berawal saat KRI Cucut-866 yang dikomandani Mayor Laut (P) Heru Trimanto yang sedang melaksanakan patroli sektor (Patsek) di wilayah perairan Kepulauan Seribu pada pukul 09.10 WIB menerima informasi adanya Kapal Ikan Indonesia/KII yang mengalami kebocoran pada posisi 05° 55’ 43’’ S – 106° 42’ 00’’ T di perairan sebelah utara Pulau Untung Jawa. Informasi tersebut diterima dari KM. Sinar Intan-2 yang sedang berlayar disekitar lokasi.
Menindak lanjuti informasi tersebut, KRI Cucut-866 segera bergerak menuju lokasi kejadian dan pada jarak lebih kurang 2 Nm pengawas KRI melihat suar ditembakkan dari kapal yang mengalami kebocoran. Melihat hal tersebut, KRI Cucut-866 manambah kecepatan untuk segera bergerak mendekati kapal tersebut yang kemudian teridentifikasi secara visual adalah KII dengan nama KM. Sinar Bone-1.
Selanjutnya KRI Cucut-866 melaksanakan peran sekoci untuk mendekati dan memastikan kondisi KM. Sinar Bone-1. Setelah dilaksanakan pengecekan kondisi ruang mesin dan sebagian ruang ABK sudah terendam air. Kemudian anggota KRI Cucut-866 melaksanakan pertolongan untuk mengurangi debit air menggunakan pompa alkon dan submersible. Sementara itu, seluruh ABK KM. Sinar Bone-1 yang berjumlah 12 orang dinyatakan selamat.
Selanjutnya KM. Sinar Bone-1 ditarik/ditunda oleh KRI CCT-866 ke daratan terdekat sebelah selatan Dermaga Pulau Untung Jawa. Pada saat itu juga Komandan KRI Cucut-866 berkordinasi dengan Posmat Untung Jawa untuk menerima KM. Sinar Bone-1 guna dilaksanakan pertolongan lanjutan.
Sampai saat ini KM. Sinar Bone-1 berlabuh jangkar di dekat Pulau Untung Jawa dan masih dalam proses penanggulangan kebocoran oleh ABK KM. Sinar Bone-1 dibantu personel Posmat Untung Jawa dan dibantu ABK kapal ikan lainnya.(maliki)