Follow

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use

Koramil Sukamara Gelar Komsos Dengan Komponen Masyarakat

SUKAMARA,channel-indonesia.com– Koramil 1014-02/Sukamara menyelenggarakan  Komunikasi Sosial dengan Komponen Masyarakat  di Aula Makoramil 1014-02/Sukamara dihadiri  50 orang,Kamis (16/5/2019)

Adapun temanya ,“Melalui Silaturahmi Dengan Komponen Masyarakat Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air, Wawasan Kebangsaan Dan Kesadaran Berbangsa Dan Bernegara Dalam Rangka Membantu Kesulitan Rakyat Serta Menjaga Dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI”.

Danramil 1014-02/Sukamara, Kapten Inf Mulyono menyampaikan, komunikasi sosial (Komsos) dengan komponen masyarakat merupakan program yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Forum ini juga merupakan wahana untuk meningkatkan rasa cinta tanah air dan wawasan kebangsaan dan semangat persatuan dan kesatuan.

Advertisement

“Selain untuk mempererat silaturahmi dan menjalin persaudaraan, kegiatan ini diharapkan dapat lebih meningkatan sinergitas guna menyamakan persepsi dalam menyikapi perkembangan situasi di wilayah,” tandas Danramil 1014-02/Sukamara.

Kapten Inf Mulyono juga menyampaikan, sinergitas komponen masyarakat ini sangat diperlukan guna membantu mewujudkan kondusifitas wilayah sekaligus menjadi solusi dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat karena tanpa sinergitas dengan komponen masyarakat maka kondisi yang kita harapkan tidak akan terwujud secara optimal.

Untuk memberikan gambaran situasi wilayah dan mengokohkan jiwa dan semangat nasionalisme, pada pertemuan tersebut Danramil juga menyampaikan materi wawasan kebangsaan. Rencana kegiatan Koramil dalam upaya membantu kesulitan rakyat tak luput dari penyampaian Danramil 1014-02/Sukamara. (Maliki)

Add a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement