MANOKWARI – Staf Umum Logistik Angkatan Darat (Slogad) melaksanakan sosialisasi tentang Petunjuk Penyelenggaraan (Jukgar) bidang logistik Angkatan Darat ke Kodam XVIII/Kasuari.
Tentara Nasional Angkatan Darat (TNI AD), dalam hal ini Slogad telah menyusun Jukgar tentang Hibah Barang Jasa di lingkungan TNI AD yang telah disahkan dengan Keputusan Kasad Nomor Kep/639/VII/2018 tanggal 23 Juli 2018, sekaligus Jukgar tentang Penatausahaan Persediaan Materiil/Bekal di lingkungan TNI AD yang disahkan dengan Keputusan Kasad Nomor Kep/715/VIII/2018 tanggal 13 Agustus 2018.
Demikian dikatakan Asisten Logistik (Aslog) Kasad, Mayjen TNI Jani Iswanto, M.A. dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Ketua Tim Sosialiasi dari Slogad, Kolonel Czi Hariyono saat pembukaan Sosialisasi Jukgar tentang Barang/Jasa di lingkungan TNI AD dan Jukgar tentang Penatausahaan Persediaan Materiil/Bekal di lingkungan TNI AD Tahun Anggaran (TA) 2019, pada Kamis (26/9/2019) pagi di Ruang Yudha Kodam XVIII/Kasuari, Manokwari, Papua Barat.
Lebih lanjut disampaikan Aslog Kasad, dengan telah diterbitkannya Keputusan Kasad (Kep Kasad) tersebut maka satuan jajaran TNI AD wajib memedomani dalam setiap pelaksanaan hibah barang/jasa dan penatausahaan persediaan materiil/bekal di lingkungan TNI AD.
“Dalam upaya mengoptimalkan pelaksanaan pembinaan logistik di lingkungan TNI AD terhadap pelaksanaan hibah dan persediaan tersebut, maka dipandang perlu untuk dilaksanakan sosialisasi agar mendapatkan kesamaan pemahaman, sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas,” ujar Mayjen TNI Jani Iswanto, M.A.
Pada kesempatan yang sama, Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau, dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Aslog Kasdam XVIII/Kasuari, Kolonel Kav. Aloysius Nugroho Santoso, S.E., M.M. mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi dari Slogad tersebut merupakan suatu upaya untuk meningkatkan pemahaman dan koordinasi, khususnya bidang logistik, tentang hibah barang/jasa dan penatausahaan persediaan materiil/bekal di lingkungan Kodam XVIII/Kasuari TA. 2019, agar pelaksanaannya sesuai prosedur dan dapat dilaksanakan sesuai dengan yang diharapkan.
“Saya juga berharap, kegiatan ini dapat mendorong peningkatan pemahaman, kepedulian, dan tanggung jawab pejabat logistik atas pelaksanaan tugas sesuai kewenangannya,” kata Mayjen Joppye.
“Kepada Tim Sosialisasi, saya harap agar dapat memberikan penjelasan dan arahan yang lengkap dan mendalam tentang kedua Jukgar sehingga para peserta sosialisasi mampu memahami dan mengimplementasikannya di satuan masing-masing,” sambungnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Staf Ahli Pangdam Kolonel Inf M. Darianto, Danyonif 761/Kibibor Akinting Mayor Inf Misael Marthen Jenry Polii dan para pejabat bidang logistik dari satuan jajaran Kodam XVIII/Kasuari.(maliki)