Kaskostrad Mayjen TNI Ainurrahman Meninjau Batalyon Infanteri Raider 754/ENK/20/3 Kostrad

Kaskostrad Mayjen TNI Ainurrahman Meninjau Batalyon Infanteri Raider 754/ENK/20/3 Kostrad

TIMIKA, channel-indonesia.com – Letkol Inf Dodi Nur Hidayat Danyonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad menerima kunjungan kerja Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kaskostrad) Mayjen TNI Ainurrahman di Mayonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad Jln. Trans Nabire Mile 32 Distrik Kuala Kencana Kab. Mimika. Sabtu (28/11/20).

Terlihat hadir mendampingi Kaskostrad Letkol Inf Asyraf Aziz selaku Kasbrigif Raider-20/IJK/3 Kostrad.

Tiba di Satuan Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad, Kaskostrad langsung disambut oleh Letkol Inf Dodi Nur Hidayat, selanjutnya menerima laporan dari Pos Jaga Kesatriaan dan hormat jajar oleh regu jaga Dinas Keamanan Kesatriaan Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad.

Usai menerima penghormatan dari regu jaga Dinas Keamanan, Kaskostrad didampingi Letkol Inf Dodi Nur Hidayat (Danyonif 754/ENK/20/3 Kostrad) menuju ke Mako dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan melaksanakan pengecekan suhu tubuh terlebih dahulu, selanjutnya Kaskostrad menerima paparan tentang keadaan Satuan Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad.

Adapun beberapa rangkaian kegiatan Kaskostrad diantaranya meninjau secara real pangkalan Satuan dan gudmujat baik dari Kompi Markas, Kompi A, Kompi B, Kompi C, dan Kompi Bant Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad.

Pada kesempatan itu Kaskostrad memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit Brigif Raider-20/IJK/3 Kostrad dan Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad, Dalam pengarahannya Kaskostrad menyampaikan Pertama-tama kita panjatkan Puji syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa atas berkat dan karunianya kita semua dapat hadir di tempat ini dengan keadaan sehat wal-afiat.

“Kaskostrad juga mengatakan kunjungan ini merupakan yang pertama kalinya saya datang ke Satjar Brigif Raider-20/3 Kostrad tepatnya di Timika dan bertatap muka langsung dengan prajurit sekalian oleh karena itu saya akan memperkenalkan diri agar prajurit semua dapat lebih mengenal saya.

Sebentar lagi akan menjelang tanggal 1 Desember, sebagai prajurit Cakra saya tegaskan kepada semua anggota saya untuk tidak lengah tetap waspada, Siap Siaga kapanpun dibutuhkan dan digerakkan tidak boleh terbawa situasi yang aman seperti saat ini, ” imbuhnya.

“Diakhir pengarahannya Kaskostrad menyampaikan kepada seluruh Prajurit Brigif Raider-20/IJK/3 Kostrad dan Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad agar menjaga solidaritas dan profesionalisme serta menanamkan rasa bangga terhadap Satuan pada diri masing-masing prajurit, ” tambahnya.

Dalam rilisnya Letkol Inf Dodi Nur Hidayat Danyonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad mengatakan, “Kunjungan Kaskostrad merupakan yang pertama kalinya, dengan adanya wujud perhatian melalui kunjungan Kaskostrad tentunya diharapkan dapat memberikan dorongan moril dan motivasi agar seluruh prajurit Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas pokok kedepan guna mendukung keberhasilan satuan”ujar Danyonif. (Eris)

editor

Related Articles