MALUKU, channel-indonesia.com – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono meresmikan berdirinya Kesatrian Tawiri yang terletak di Desa Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon, Maluku. Sabtu (19/06). Kesatrian di bawah naungan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IX Ambon ini disiapkan guna mendukung KRI yang melaksanakan operasi penegakkan kedaulatan dan hukum di wilayah Timur Indonesia. Kesatrian ini memiliki sarana prasaran berupa dermaga untuk fasilitas sandar kapal bertonase besar dan docking kapal perang.
Hadir dalam acara peresmian tersebut Gubernur Maluku Bapak Murad Ismail, Asrena Kasal Laksda TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., Aslog Kasal Laksda TNI Puguh Santoso, S.E., M.M., Aspotmar Kasal Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto, Pangkoarmada III Laksda TNI Dadi Hartanto, M.Tr. (Han) dan para Pejabat Forkopimda Maluku dan Ambon serta Danlantamal IX Laksamana Pertama TNI Eko Jokowiyono, S.E., M.Si.
Selain itu Dermaga Tawiri juga dapat difungsikan untuk mendukung kebutuhan logistik berupa pengisian bahan bakar, air tawar dan kebutuhan lainnya khususnya bagi Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) dan kapal lain dalam membantu pemerintah mendistribusikan bantuan kepada masyarakat.
Dalam amanatnya Kasal mengatakan bahwa peresmian Kesatrian Tawiri adalah salah satu upaya TNI Angkatan Laut untuk menciptakan fasilitas dalam rangka meningkatkan kinerja organisasi yang difungsikan sebagai pangkalan pendukung bagi KRI, pesawat udara maupun satuan Korps Marinir yang bertugas melaksanakan operasi di wilayah timur. “Ini merupakan wujud keseriusan TNI Angkatan Laut dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas guna mendukung operasional,” ujar Kasal.
Selain meresmikan Kesatrian Tawiri, Kasal juga melaksanakan tatap muka dengan seluruh prajurit dan PNS TNI AL di Mako Lantamal IX Ambon. Dalam kesempatan tersebut Kasal menekankan kepada seluruh personel agar selalu mematuhi protokol kesehatan sehubungan dengan melonjaknya pasien positif Covid-19 di Indonesia. Kasal juga mengapresiasi personel Lantamal IX Ambon yang berprestasi dengan memberikan hadiah sepeda motor. (Arif)