Kapten Chb Masrukin Pimpin Doa bersama, TMMD Sukses dan Aman

Kapten Chb Masrukin Pimpin Doa bersama, TMMD Sukses dan Aman

REMBANG, channel-indonesia.com – Kapten Chb Masrukin Selaku Pakor TMMD Reguler -112 Desa Trembes Kecamatan Gunem Kabupaten Rembang berkomunikasi dengan Anggota Satuan tugas TMMD dan warga masyarakat untuk melaksanakan doa bersama sebelum melaksanakan kegiatan ,dengan tujuan dalam pelaksanaan kegiatan berjalan aman dan lancar.

Saya berharap (Kapten Chb Masrukin) antara Satgas dan masyarakat saling bahu membahu dalam kegiatan TMMD ini,ini bukan hanya sekedar program Kodim akan tetapi di prioritaskan program kesejahteraan untuk masyarakat di Desa Trembes khususnya, keberhasilan program TMMD ini adalah sejauh mana sinergitas antara TNI dan Masyarakat.

Selain satgas TMMD ada juga dukungan dari masyarakat Desa Trembes dengan jumlah 100 orang warga desa Trembes yang di gilir perhari 20 orang untuk membantu kegiatan TMMD ini.sementara sisanya 75 personil gabungan antara TNI dan Polri yang tergabung dalam satgas SSK (Satuan setingkat Kompi)di setiap harinya. kata Pakor Kapten Chb Masrukin.

Sebagai bentuk kemanunggalan TNI dan Rakyat,untuk sebagian anggota Satgas ada yang menginap di rumah -rumah warga warga sekitar lokasi TMMD yang sudah di data dan di verifikasi dan akan tinggal selama pelaksanaan TMMD. Ini adalah bentuk kebersamaan kita, kebersamaan manunggaling TNI dan Rakyat ,semoga dengan ini semakin tidak ada jarak antara TNI dan Masyarakat. tegas Kapten Chb Masrukin.

Kapten Chb Masrukin Selaku Pakor kegiatan TMMD Reg-112 desa Trembes Kecamatan Gunem,Doa bersama ini agar pelaksanaan TMMD ini selama sebulan ini bisa berjalan lancar dan tidak ada kendala di lapangan nantinya.Doa yang di lakukan setiap pagi sebelum pelaksanaan kegiatan dan selalu dilaksanakan sekaligus mengajak warga masyarakat untuk ikut serta mensukseskan pelaksanaan TMMD hingga tanggal 15 Oktober 2021, Pungkasnya. (Arif)

editor

Related Articles