Follow

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use

Dukung Ketahanan Pangan, Dankodiklatad Pimpin Tanam Singkong bersama Masyarakat

OKU – Komandan Kodiklatad, Letjen TNI Mohamad Hasan didampingi Danpuslatpur Kodiklatad, Brigjen TNI Dany Rakca S.A.P. M.Han.,memimpin penanaman singkong bersama masyarakat di Dusun Batu Ladong, Desa Way Heling, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten OKU. Kamis (20/2/2025)

Dalam sambutannya, Komandan Kodiklatad menyampaikan harapan agar kegiatan penanaman singkong ini dapat menghasilkan singkong yang berkualitas baik, layak untuk dijual, dan membawa manfaat ekonomi bagi masyarakat serta membantu mengurangi pengangguran di desa-desa yang produktif.

“Semoga pelaksanaan penanaman singkong bersama ini dapat berlangsung dengan baik, sehingga menghasilkan produk yang layak dijual”  ujar Letjen TNI Mohamad Hasan

Advertisement

Kegiatan penanaman singkong dilahan seluas 50 hektare milik Puslatpur Kodiklatad ini disambut antusias oleh warga setempat. Nursam, salah satu warga setempat, mengungkapkan rasa syukurnya atas inisiatif Kodiklatad yang memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan produktif.

“Kami sangat berterima kasih kepada Kodiklatad yang telah menyediakan lahan untuk kami garap. Dengan adanya program ini, pengangguran di desa bisa berkurang, dan otomatis tingkat kriminalitas pun menurun,” ujar Nursam

Selain penanaman singkong, kegiatan ini juga pemberian bantuan sosial kepada masyarakat sekitar, sebagai wujud kepedulian TNI AD terhadap rakyat

Turut hadir Dirjianbang Secapa AD, Kasdim 0403/OKU, Kabag Ops Polres OKU dan Camat Lengkiti (penkodiklatad/munir)

Add a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement