Di Titik 2000 Meter Personil Satgas TMMD Melakukan Aksinya

Di Titik 2000 Meter Personil Satgas TMMD Melakukan Aksinya

NATUNA, channel-indonesia.com – Puluhan personil satgas TMMD ke 110 Kodim 0318/Natuna terus melakukan kegiatan dengan membuat parit di sisi jalan penghubung dua Desa di dua Kecamatan, wilayah Teroterial Kodim Natuna, Selasa (16/3/2021).

Kegiatan sasaran fisik terus dilakukan personil satgas di titik 2000 meter memasuki wilayah Desa Selemam Kecamatan Bunguran Timur Laut Kabupaten Natuna. Para Satgas berburu dengan waktu untuk dapat menyelesaikan pembangunan pembukaan Jalan Baru dan pembuatan parit di sisi Jalan Baru.

Hal tersebut disampaikan Dan SSK Letda Inf Adi Sofyan di lokasi sasaran TMMD, ” Kami bersama anggota satgas terus melakukan kegiatan agar pelaksanaan TMMD dapat berjalan lancar selesai tepat waktu ” ucapnya. (Arif)

editor

Related Articles