Danrem 174/ATW Ikuti Upacara Detik -Detik Proklamasi Tahun 2023

Danrem 174/ATW Ikuti Upacara Detik -Detik Proklamasi Tahun 2023

MERAUKE, bacaberita.id  ~ Komandan Komando Resor Militer 174/ATW Brigjen TNI Agus Widodo, S.I.P., M.Si., bersama Forkopimda Provinsi Papua Selatan mengikuti upacara Detik-detik Proklamasi HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan Inspektur Upacara (Irup) Pj. Gubernur Papua Selatan Dr. Ir. Apolo Safanfo, S.T., M.T. yang diikuti sekitar 1.500 orang terdiri dari peserta upacara, tamu undangan dan masyarakat. Bertempat di Lapangan Stadion Katalpal Jln. Garuda Mopah Lama Kelurahan Rimba Jaya Distrik Merauke Kabupaten Merauke – Papua Selatan. Kamis (17/8/2023).

Upacara pengibaran bendera dan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang pertama kali sejak terbentuknya provinsi Papua Selatan berjalan secara hikmat, para tamu undangan menyaksikan pasukan pengibar bendera (Paskibraka) yang saat mengibarkan Bendera Merah Putih dengan menampilkan formasi PPS (Provinsi Papua Selatan) sebagai identitas Pasukan tersebut. Selain itu upacara ini merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kita kepada para pejuang, pendiri Republik, para pahlawan sejati, yang telah memberikan segala-galanya melampaui dari apa yang seharusnya diberikan. Sebagai generasi penerus, wujud penghormatan dan penghargaan yang paling mulia, yang harus kita berikan adalah mewarisi tradisi dan nilai-nilai kejuangan serta melanjutkannya untuk mengisi kemerdekaan.

TNI harus menjadi perekat kemajemukan bangsa, karena TNI merupakan garda terdepan dalam menjaga kerukunan, toleransi dan kebhinekaan, sehingga bangsa Indonesia tetap menjadi bangsa yang utuh, kuat dan tangguh dan Dengan soliditas dan sinergitas antara Pemerintah Daearah, Aparat TNI/Polri dan Masyarakat yang kuat, maka setiap potensi terjadinya gangguan keamanan lebih mudah untuk dideteksi dan diantisipasi bersama-sama. Bila soliditas dan sinergitas terjalin dengan baik, bangsa akan semakin kuat dan akan melahirkan rakyat yang sejahtera.

Hadir pada Upacara Detik-Detik Proklamasi tersebut Danrem 174/ATW Danlantamal XI/Merauke Brigjen TNI (Mar) Gatot Mardiyono, S.H., Danlanud J.A. Dimara Kolonel Pnb Onesmus Gede Rai Aryadi, S.E., M.Han., LO Polda Papua Selatan Kombes Pol. Bedjo, Bupati Kab. Merauke Drs. Romanus Mbaraka, M.T., Kapolres Merauke AKBP Sandi Sultan, S.I.K., Uskup Agung Merauke Petrus Canisius Mandagi, Tokoh Sentral Papua Selatan Drs. Jhon Gluba Gebze, Para Pejuang Veteran di Merauke, Para Pimpinan OPD, BUMN dan BUMD di Merauke serta Para Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat.

Related Articles