Danrem 032/Wbr Ikuti Rangkaian Upacara HUT TNI Ke-76

Danrem 032/Wbr Ikuti Rangkaian Upacara HUT TNI Ke-76

PADANG, channel-indonesia.com – Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada, S.E., M.M., bersama Forkopimda Sumbar mengikuti rangkaian upacara Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-76 tahun 2021 secara virtual pada 05 Oktober 2021 bertempat di Lanud Sutan Sjahrir Padang.

Adapun pelaksanaan Upacara dipimpin oleh Presiden RI Ir. Joko widodo sebagai Inspektur Upacara dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, mulai dari memakai masker serta menjaga jarak.

Upacara diawali dengan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Bapak Jokowi. Selanjutnya, dilanjutkan dengan pembacaan Sapta Marga.

Sama seperti tahun sebelumnya, perayaan HUT TNI kali ini juga tak dihadiri oleh masyarakat umum karena Indonesia masih dilanda pandemi Covid-19.

Kendati begitu, masyarakat bisa melihat pameran ratusan alat utama sistem persenjataan (alutsista) milik negara di ruas jalan sekitar Istana Kepresidenan Jakarta.

Upacara HUT TNI ke-76 ini dihadiri oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Kemudian, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menko Polhukam Mahfud Md, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

“Atas nama rakyat, bangsa dan negara, saya menyampaikan selamat ulang tahun ke-76 Tentara Nasional Indonesia. Rakyat, bangsa dan negara juga menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada TNI yang selalu menjadi jajaran utama menjaga kedaulatan bangsa,” ujar bapak Jokowi dalam pidato.

Pak Jokowi mengungkapkan Indonesia masih di dalam bayang-bayang pandemi covid-19. Apabila diibaratkan perang, kata Jokowi, pandemi covid-19 merupakan perang yang berlarut-larut.

“Perang yang sangat menguras tenaga, pikiran, mental dan semangat juang. Perang yang membutuhkan kewaspadaan, kecepatan, sinergi dan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi,” pungkasnya.

Pak Jokowi sendiri menyampaikan terima kasih kepada seluruh prajurit TNI. Menurut dia, prajurit TNI tidak hanya sekadar menjadi penjaga utama kedaulatan negara dan keutuhan wilayah NKRI, namun juga melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.

“TNI juga bisa diandalkan untuk membantu masyarakat menghadapi tantangan lain, dari bencana alam sampai pandemi Covid-19,” jelas Pak Jokowi.

Sementara itu Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada, S.E., M.M., mengatakan, semoga dengan bertambahnya usia TNI menjadi yang ke- 76 bisa lebih maju dan berjaya dengan tema “BERSATU, BERJUANG, KITA PASTI MENANG”.

TNI Kompak, sinergitas, tolong menolong dan saling gotong-royong dalam pembangunan di masyarakat. Terutama dalam penanganan COVID-19 agar bisa segera berakhir, tutupnya. (Arif)

editor

Related Articles