KABANJAHE, channel-indonesia.com – Komandan Korem 023/KS Kolonel Inf Febriel B.Sikumbang, S.H., M.M bersama Ketua Persit Koorcabrem 023 PD I/BB Ny Ina B.Sikumbang, didampingi Dandim 0205/TK Letkol Kav Yuli Eko Hadiyanto, mengunjungi Prajurit Garda Terdepan Koramil 02/TP Kodim 0205/TK. Kamis (14/10/2021)
Dalam arahannya Danrem 023/KS menyampaikan Babinsa adalah garda terdepan untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat, peran seorang Babisa mempunyai tugas yang penting dalam mendukung kesuksesan pembangun daerah, untuk itu perlunya menjalin kekeluargaan dan silaturahmi serta kerjasama yang baik bersama masyarakat dan aparat Pemerintah.
Saya harap seluruh personel dapat menjaga soliditas dan kekompakan, dapat membaur dengan masyarakat serta menjalin hubungan kekeluargaan yang baik dengan warga, “ucap Danrem.
Dalam kunjungan tersebut Danrem menekankan kepada para Babinsa agar mampu bersosialisasi dan melaksanakan tugasnya dengan baik sehingga dapat disenangi serta menjadi teladan ditengah masyarakat.
Teruslah berbuat baik yang tulus dan ikhlas sehingga, apa yang dikerjakan selain bermanfaat untuk diri sendiri, juga bagi masyarakat. Jauhi pelanggaran sekecil apapun. (Arif)