Danlanud MUS, Postur Badan Dan Fisik Prajurit Ujung Barat Perbatasan Harus Tetap Terjaga.

Danlanud MUS, Postur Badan Dan Fisik Prajurit Ujung Barat Perbatasan Harus Tetap Terjaga.

SABANG, channel-indonesia.com – Untuk menjaga postur badan tetap ideal, Prajurit Lanud Maimun Saleh laksanakan pembinaan fisik lari siang rutin, yang diikuti oleh Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto para kadis dan seluruh Prajurit Lanud Maimun Saleh dengan diawali peregangan otot terlebih dahulu dilapangan Mako Lanud Maimun Saleh, Kamis (2/11/2021).

Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto pada pelaksanaan Apel pengecekan kekuatan siang sempat menyampaikan bahwasannya fisik dan postur badan personil Lanud Maimun Saleh harus terlihat proporsional, jangan sampai yang awalnya memiliki postur badan ideal menjadi over weight, karena apa, apabila seorang prajurit memiliki postur badan over weight akan menjadi salah satu faktor penghambat dalam melaksanakan tugas.

 

Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan pembinaan fisik lari siang sangat bermanfaat, karena sangat cepat menurunkan berat badan, pastinya nantinya akan dapat mendongkrak kepercayaan diri setiap personil, dan yang paling utama adalah dapat menghindarkan dari segala serangan penyakit yang diakibatkan dengan badan yang obesitas, apalagi bagi personil yang akan melaksanakan sekolah lanjutan seperti setukba, setukpa, personil yang bersangkutan wajib hukumnya untuk melakukan pembinaan fisik, Tegasnya.

Tampak dalam pelaksanaan lari siang komandan Lanud MUS pun ikut dampingi seluruh personil dengan penuh semangat dan gembira, sepanjang rute pelaksanaan bergema lagu-lagu TNI walaupun dengan cuaca yang panas, dengan harapan nantinya akan memperoleh postur badan yang ideal serta menjaga stamina dan kemampuan fisik personil Lanud Maimun Saleh. (Arif)

editor

Related Articles