Follow

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use

Danlanud Mus Hadiri Peringatan Detik-Detik HUT Kemerdekaan RI Ke-76 Secara Virtual

SABANG, channel-indonesia.com –  Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto menghadiri Detik-Detik peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-76 yang dilaksanakan di kantor Bapeda Kota Sabang secara virtual dan terbatas, mengingat dalam situasi wabah Covid-19, Selasa (17/8/2021).

Pelaksanaan memperingati detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI dilaksanakan secara virtual yang berlangsung di kantor Bapeda Kota Sabang lantai II dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat, dihadiri oleh Walikota Sabang Nazaruddin S.Kom, Wakil Walikota Sabang Drs. Suradji Junus, Danlanal Sabang Kolonel Laut (P) Ardhy Sunaryo S.T. MM, Danlanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto, Kapolres Sabang AKBP Muhammadun S.H, Dandim 0112 Sabang Letkol Czi Istiyarto, S.T, Dansatrad 233 Sabang Letkol Lek Affan, Danlanudal Sabang Letkol (T) Sunarto, Wakil Ketua DPRK Sabang Armadi, Kepala BPKS Iskandar, Asisten 1 pemko Sabang Andri Noerman, Kantor Depertemen Agama Kota Sabang Moerdani S.Ag, Danlanal Sabang diwakili Mayor PM Hengki.

Advertisement

Pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-76 dilaksanakan secara virtual dari Gedung Istana Negara dengan Komandan Upacara Kolonel Pnb I Putu Sucahyadi dengan Inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Ir.H. Joko Widodo.

Meskipun dilaksanakan secara virtual dan terbatas tetapi dalam pelaksanaan upacara peringatan hari HUT Kemerdekaan RI Ke-76 berjalan dengan sangat khidmat dengan tema Indonesia tangguh Indonesia tumbuh, seusai peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI dilanjutkan dengan pembacaan teks proklamasi oleh ketua DPRD Ibu Puan Maharani, menghentikan cipta dan pembacaan Doa oleh Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas serta pengibaran bendera merah putih.

Dan seusai kegiatan Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-76 secara virtual Komandan Lanud Maimun Saleh beseta seluruh Forkopimda Kota Sabang menuju ke Rumah Tahanan Negara kelas IIB Sabang untuk melaksanakan kegiatan penyerahan remisi umum kemerdekaan kepada para tahanan di Rutan Sabang. (Arif)

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement