Dandim Ngawi Vidcon Bersama Aster Kasdam V/Brawijaya

Dandim Ngawi Vidcon Bersama Aster Kasdam V/Brawijaya

NGAWI, channel-indonesia.com – Dalam rangka ketahanan pangan dan program unggulan untuk membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat pada masa pandemi Covid 19, Dandim 0805/Ngawi Letkol Inf Totok Prio Kismanto,S.E., yang di dampingi Pasiterdim Kapten Arh Sukantri melaksanakan Vidcon bersama Aster Kasdam V/Brawijaya Kolonel Inf Ahmad Basuki, bertempat di Ruang Data Makodim, Selasa (09/02/2021).

Melalui Vidcon ini Aster Kasdam V/Brawijaya Kolonel Inf Ahmad Basuki menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sesuai perintah panglima untuk membantu kesejahteraan masyarakat yaitu bidang Ketahanan pangan dan program unggulan pada saat pandemi Covid 19 ini.

Tiap satuan agar memperhatikan keseragaman format khususnya rencana dan lapangan giat di bidang teritorial.

Pada kesempatan ini Aster menyampaikan untuk para Dandim Jajaran agar menghadirkan minimal satu program unggulan di wilayahnya dan bisa berfungsi sebagai motivasi maupun pembinaan terhadap program ketahanan pangan di wilayah.

Dalam kesempatan ini Dandim 0805/Ngawi Letkol Inf Totok Prio Kismanto,S.E., menyampaikan beberapa program Kodim 0805/Ngawi salah satunya adalah telah melakukan program ketahanan pangan dengan pertanian sebagai salah satu kegiatan yang dilakukan berjenis padi bervarietas unggul dengan sistem tanam jajar legowo.

Untuk Produk unggulan Kodim 0805/Ngawi memiliki produksi keripik tempe yang di kelola oleh personil Kodim sendiri yaitu Peltu Wani Murnomo, di mana usaha keripik tempe ini sudah menjadi sentra home industri keripik tempe di wilayah Kecamatan Widodaren. (Arif)

editor

Related Articles