TRENGGALEK, channel-indonesia.com – Dandim 0806 Letkol Kav Adi Prasetyo, S.Sos., bersama Forkopimda Trenggalek secara resmi membuka Kompetisi Trenggalek Soccer League 2022 yang digelar di Stadion Menak Sopal Trenggalek, Jl. Jumat (21/1/2022).
Dalam sambutannya Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin mengatakan,” Kompetisi ini diikuti oleh 23 tim asal Kabupaten Trenggalek yang akan beradu menjadi yang terbaik di Kabupaten Trenggalek.
“Kompetisi Trenggalek Soccer League 2022 bertujuan untuk pembinaan sepak bola di usia dini. Dari pembinaan ini untuk mencari bakat-bakat atlet sepak bola Trenggalek Asosiasi Kabupaten Trenggalek PSSI U-20,” terangnya.
“Laksanakan pertandingan ini secara sportifitas jangan dan emosi, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” harap Bupati di akhir sambutannya.
Pada kesempatan lain Dandim mengatakan, Pihaknya telah menerjunkan anggota Kodim 0806/Trenggalek untuk memberikan pengamanan selama pertandingan Kompetisi Trenggalek Soccer League 2022 bergulir.
“Semoga dengan adanya kompetisi ini para pemain sepak bola Kabupaten Trenggalek U-20 dapat memperliatkan talenta berbakat yang kemudian mereka akan ditampung dan dibina oleh Asosiasi PSSI Kabupaten Trenggalek untuk bisa menunjukan bakat sebagai pemain sepak bola terbaik di Indonesia,” pungkas Dandim. (Arif)