Dandim Asahan Hadiri Rakor Linsek Kamtibmas Wilayah Hukum Polres Tanjung Balai

Dandim Asahan Hadiri Rakor Linsek Kamtibmas Wilayah Hukum Polres Tanjung Balai

TANJUNG BALAI, channel-indonesia.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan Natal pada Desember 2020 dan Tahun Baru 2021, Polres Tanjung Balai melakukan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dengan Forkopimda, FKUB dan para Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat yang berlokasi di Aula Mapolres Tanjung Balai, Rabu (23/12/2020).

Kodim 0208/Asahan yang memiliki wilayah teritorial yang sama dengan wilayah hukum Polres Tanjung Balai turut hadir pada pelaksanaan kegiatan Rakor Lintas Sektoral dalam menjaga Kamtibmas menjelang hari raya Natal Desember 2020 dan Tahun Baru 2021, Dandim 0208/AS Letkol Inf Sri Marantika Beruh, S.Sos yang diwakili Perwira Penghubung Kota Tanjung Balai Mayor Inf Indra Bakti dalam sambutannya menyampaikan, “Kami dari Jajaran Kodim 0208/AS, khususnya yang berada diwilayah Kota Tanjung Balai siap membantu dan mendukung penuh apa yang menjadi rencana dan tujuan kegiatan Polres dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di wilayah hukum Polres Kota T. Balai menjelang hari raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021”, jelasnya.

Lebih lanjut Pabung menyarankan, “menjelang hari raya natal dan tahun baru yang memungkinkan meningkatnya jumlah masyarakat mudik dan wisata ke kota Tanjung Balai, kami sarankan kepada pihak Pemko agar membuat aturan tentang perijinan kegiatan permainan-permainan rakyat yang mengundang kerumunan, sehingga dasar hukumnya lebih kuat dalam melakukan penertiban, terlebih kondisi pandemi covid 19 ini”, pungkasnya.

Pantauan media dalam pelaksanaan kegiatan Rakor yang diselenggarakan oleh Polres Kota T.Balai, tampak hadir juga Danlanal, Asisten 1 mewakili Walikota, PJU Polres Kota T. Balai, Koramil dan Polsek se Kota T. Balai, Kesbangpol, Imigrasi, KPLP, Dishub, FKUB, Toda, Toga dan Tomas Kota Tanjung Balai. (Arif)

editor

Related Articles