Dandim 0506/Tgr Monitoring Penyuntikan Vaksin Warga Beraktifitas Tahap 2

Dandim 0506/Tgr Monitoring Penyuntikan Vaksin Warga Beraktifitas Tahap 2

TANGERANG, channel-indonesia.com – Untuk membantu pemerintah dalam menyukseskan pemberian vaksin, Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Bambang Hery Tugiyono memonitoring pelaksanaam pemberian vaksin covid 19 kepada warga beraktifitas perkantoran, mall dan pedagang kegiatan di gelar di Ball Ruloom Novotel Mall TangCity Kota Tangerang, Senin (15/03/2021).

Kegiatan penyuntikan vaksin untuk warga beraktifitas tersebut di merupakan tahap ke-2 dengan target 1900 orang dengan total hadir 1770 orang.

Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Bambang Hery Tugiyono mengatakan, penyuntikan vaksin untuk warga ini di lakukan untuk mencegah penyebaran virus Covid 19 kepada warga.

“Warga yang di berikan vaksin adalah warga perkantoran, pedagang dan karyawan Mall, para peserta vaksin lansia mengikuti alur yang di tetapkan, panitia,” kata Dandim.

Lebih lanjut Dandim menjelaskan, selain Dandim memonitoring di hadiri, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Dr Lisa Puspa Dewi, Danramil 01/Tgr Mayor Arh Didik Wahyudi, Alif Manager Area TangCity, Eka Owner TangCity dan pengamanan adalah dari Koramil 01/Tgr. (Arif)

editor

Related Articles