SABANG, channel-indonesia.com – Kepala BNN Kota Sabang Masduki S.H., M.H. beserta staf ikut warnai pelaksanaaan kegiatan arisan rutin bulanan yang dilaksanakan oleh PIA Ardhya Garini Cabang 16/Daerah I Lanud Maimun Saleh, berlangsung di Rupat Mako Lanud Maimun Saleh, Selasa (6/4/2021).
Dalam berlangsungnya arisan rutin bulanan dihadiri oleh kepala BNN Kota Sabang beserta staf bertujuan untuk sosialisasi pengenalan, pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran Narkoba untuk masa depan para generasi penerus, kepada keluarga besar anggota PIA Ardhya Garini Cabang 16/Daerah I Lanud Maimun Saleh.
Berjalannya kegiatan arisan rutin bulanan diawali dengan sambutan dari ketua PIA Ardhya Garini Cabang 16/Daerah I Lanud Maimun Saleh Ny. Siti Dariyanto, yang mana dalam sambutannya mengatakan, terimakasih atas kehadirannya Kepala BNN Kota Sabang untuk memberikan Sosialisasi tentang Narkoba, memang kita tahu semua bahwa Narkoba merupakan musuh yang harus kita berantas, karena baik secara langsung maupun tidak langsung Narkoba sangat berperan besar dalam merusak fisik dan moral generasi muda kita, maka dari itu kita sebagai orang tua dari generasi penerus bangsa Indonesia harus lebih mewaspadai akan bahaya Narkoba yang sangat mengkhawatirkan, khususnya dikalangan usia muda saat ini.
Saya berharap dengan adanya acara sosialisasi mengenai pengenalan, pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran Narkoba tentunya kita dapat mengetahui bahaya dan dampak negatifnya, akan membantu kita untuk melakukan tindakan preventif saya yakin semua materi yang akan disampaikan oleh kepala BNN Kota Sabang sangat memberikan manfaat yang besar bagi kita semua, Sambungnya.
Seusai pelaksanaan sambutan dari Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 16/Daerah I Lanud Maimun Saleh, dilanjutkan dengan Sosialisasi tentang Narkoba, disampaikan langsung oleh Kepala BNN Kota Sabang, dan diakhir sosialisasi tersebut dilanjutkan dengan penyerahan Cindera Mata dari Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto kepada Kepala BNN Kota Sabang Bapak Masduki S.H., M.H serta penyerahan cindera mata dari Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 16/Daerah I Lanud Maimun Saleh Ny. Siti Dariyanto kepada Kepala BNN Kota Sabang. (Arif)