JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperkenalkan nama menteri dan pejabat setingkat menteri periode 2019-2024 di Istana Merdeka, Rabu (23/10/2019) pagi.
Setelah melakukan pengenalan, Presiden Jokowi pun menyampaikan tujuh pesan kepada para menteri dan pejabat setingkat menteri.
Berikut ketujuh pesan Presiden Jokowi kepada para menteri dan pejabat setingkat :
Pertama, Jokowi meminta agar para menteri dan pejabat setingkat menciptakan sistem yang menutup celah korupsi.
“Pertama, jangan korupsi,” kata Jokowi.
Kedua, Jokowi mengingatkan para pembantunya tentang visi dan misi pemerintahan kedepan.
“Kedua, tidak ada visi misi menteri, tetapi presiden dan wakil presiden,” ujarnya.
Ketiga, semua menteri dan pejabat setingkat menteri harus kerja cepat, kerja keras, dan produktif
Keempat, jangan terjebak rutinitas monoton.
Kelima, kerja harus berorientasi hasil nyata.
Keenam, cek masalah di lapangan dan menemukan solusi.
“Yang ketujuh atau terakhir, semua harus serius dalam bekerja,” tegas Jokowi.
Menurut Jokowi apabila tidak serius dan bersungguh-sungguh, para menteri dan pejabat setingkat menteri bisa dicopot di tengah jalan. (Luska)