Beberapa Kegiatan Yang DIlakukan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Diwilayah Binaan

Beberapa Kegiatan Yang DIlakukan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Diwilayah Binaan

ASAHAN, channel-indonesia.com – Kegiatan Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 12/Air Batu jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Hendriyanto Sinaga turun langsung kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan serta menghadiri acara Rapat Pramusrembang tingkat Desa, Rapat persiapan MTQ dan Festival Nasyid, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Aula Kantor Balai Desa Tanjung Alam Kecamatan Sei Dadap Kabupaten Asahan, Jumat (15/01/2021).

Dalam pelaksanaan kegiatan menghadiri Rapat Pramusrembang tingkat Desa, Rapat persiapan MTQ dan Festival Nasyid tersebut turut serta diahdiri oleh, Kepala Desa Tanjung Alam Ibu Sulasmi, Babinsa Koramil 12/Air Batu Serda Hendriyanto Sinaga, Ketua BPD Bapak Murtio, Kepala Dusun I s/d VII Desa Tanjung Alam, Seluruh perangkat Desa Tanjung Alam, Tomas,Toda dan Toga Desa Tanjung Alam dan Masyarakat yang hadir berjumlah 35 orang.

Pada kegiatan mengahdiri Rapat Pramusrembang tingkat Desa, Rapat persiapan MTQ dan Festival Nasyid tersebut dengan hasil yang di capai Pelaksanaan pra musrembang, Rapat persiapan MTQ dan Festival Nasyd dapat berjalan dengan lancar dan aman dalam pelaksanaan sebenarnya nanti.

Kegiatan Rapat pramusrembang, rapat persiapan MTQ dan Festival Nasyd selesai pada pukul 11.00 Wib dalam keadaan aman dan tertib. (Arif)

editor

Related Articles