Ciptakan Rasa Aman Hari Raya Idul Fitri dan Kenaikan Isa Almasih, Personel Ops Ketupat Telabang Patroli Dialogis

Ciptakan Rasa Aman Hari Raya Idul Fitri dan Kenaikan Isa Almasih, Personel Ops Ketupat Telabang Patroli Dialogis

PALANGKA RAYA, channel-indonesia.com – Hari ini adalah hari istimewa, Umat Muslim merayakan Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah dan Umat Kristiani memperingati Hari Kenaikan Isa Almasih.

Terkait hal tersebut, personel yang tergabung dalam Operasi Ketupat Telabang 2021 melaksanakan patroli dialogis ke sejumlah masjid dan gereja yang ada di Kota Palangka Raya, Kamis (13/5/2021) sore.

Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M. melalui Kabidhumas Kombes Pol K. Eko Saputro, S.H., M.H mengungkapkan, patroli ini dilaksanakan guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif.

“Kami menyambangi beberapa masjid dan gereja guna memastikan Umat Islam dan Umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah dengan aman dan khidmat,” terang Eko.

Kabidhumas menambahkan, selain itu pihaknya juga mengingatkan kepada sejumlah pengurus masjid dan gereja agar dalam pelaksanaan ibadah tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

“Disamping kami melaksanakan patroli dialogis, kami juga melakukan pengamanan di masjid-masjid dan gereja-gereja untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” tutupnya. (Arif)

editor

Related Articles