MAKASSAR, channel-indonesia.com – Puncak acara HUT ke 72 Bekangad yang dilaksanakan Markas Bekangdam XIV/Hsn DOA BERSAMA DAN SYUKURAN di Aula Mabekangdam XIV/Hsn. Rabu (24/3/2021)
Acara Doa Bersama dan Syukuran ini dihadiri tamu undangan dan warga Corps Pembekalan dan Angkutan baik yang masih aktif maupun yang sudah Purna Tugas serta tamu undangan yang lain.
Dalam kegiatan ini Kepala Pembekalan Angkutan Kodam XIV Hsn Kolonel Cba A.M. Junaid, S.E., membacakan Sambutan Kepala Pusat Pembekalan Angkutan Angkatan Darat, Kapusbekangad, Mayor Jenderal TNI Isdarmawan Ganemoeljo menyampaikan, Ucapan terima kasih dan penghormatan yang tinggi serta doa kepada Pendahulu Corps Bekang, sejalan dengan Tema HUT ke 72 Bekangad yakni “BEKANGAD PROFESIONAL, MODERN DAN ADAPTIF, Tema ini mencerminkan prajurit Bekangad harus menguasai bidang tugas, dapat mengikuti kemajuan zaman dan perkembangan tekhnologi dengan bersikap adaptif.
KASAD mengapresiasi terhadap kontribusi Bekang dalam beberapa kegiatan antara lain : mendukung penanganan covid 19, latihan Ancab 2020 di Baturaja, dan keterlibatan dalam membantu korban bencana banjir di Kalsel dan gempa bumi di Mamuju.
Dalam sambutannya Kapusbekangad mengharapkan dan menekankan
Pertama : Tingkatkan Keimanan dan kualitas diri serta kemampuan Profesionalitas.
Kedua : Samakan persepsi, sikap dan tindakan dalam program kerja dan anggaran TA. 2021.
Ketiga : Tingkatkan penguasaan dan keterampilan tehnis Bekang serta kembangkan hal-hal baru dalam penguasaan tehnis Bekang.
Sebelum mengakhiri sambutannya Kapusbekangad menyampaikan rasa Terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada para pendahulu dan para senior serta seluruh Warga Bekang, baik Prajurit maupun PNS dimanapun bertugas. “DIRGAHAYU KE-72 PEMBEKALAN ANGKUTAN ANGKATAN DARAT”
Hadir pula pada kesempatan ini mengisi acara ceramah Ustazd Da’sad Latif dilanjutkan Doa Bersama, ramah tamah dan pembagian Doorprize untuk personel Bekangdam XIV/Hsn.
Kegiatan syukuran ini dihadiri 200 orng Warga Bekangdam XIV Hsn baik Militer, PNS dan Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 2 Bekang dibagi dalam 2 tempat di aula dan diluar Aula sehingga protokol kesehatan tetap terjaga.
Walaupun kegiatan ini merupakan puncak dari HUT ke 72 Bekangad namun pelaksanaannya tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mencuci tangan sebelum masuk ke Aula, pengukuran suhu tubuh, menjaga jarak dan memakai masker. (Eris)