PESSEL, channel-indonesia.com – Dalam kunjungannya Dandim 0311/Pessel Letkol Inf Gamma Arthadilla Sakti didampingi ketua persit KCK cabang LXV dim 0311 Pessel Ny. Anaztasia Gamma Arthadilla Sakti kunjungi koramil 06/Bayang, pada Jumat (19/3/2021).
Disambut langsung oleh Pjs Danramil 06/Bayang Lettu Kav Sukardi, S.H didampingi Ketua Ranting 7/Bayang juga turut dihadiri oleh forkopimca kecamatan Bayang diantaranya Camat (Diwakili) dan Kapolsek Bayang.
Dalam arahannya, Dandim 0311/Pessel mengingatkan kepada seluruh personil dan persit agar selalu menjaga keharmonisan dalam keluarga.
” Kita semua harus menjaga keharmonisan dalam keluarga, halus selalu rukun dan saling menghormati baik istri kepada suami maupun sebaliknya,” ungkap Dandim.
Lebih lanjut, Dandim menambahkan permasalahan di dalam keluarga harus disikapi dengan bijak, dan dibicarakan dengan baik.dengan memanfaatkan waktu-waktu luang bersama keluarga.
“Bila ada waktu luang, selepas dinas segera luangkan waktu dan gunakan kesempatan untuk berkumpul bersama keluarga. Di sela-sela kesibukan jangan lupakan yang namanya komunikasi. Komunikasi ini penting agar keluarga kita tetap harmonis. Hubungan yang harmonis adalah kunci mewujudkan keluarga bahagia,” tambah Dandim.
Selain itu, Ketua Persit KCK cabang LXV Dim 0311 menambahkan, agar persit selaku tulang punggung keluarga agar jangan pernah lelah dalam mengurus keluarga.
” Ibu-ibu memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan berkeluarga,” tambahnya. (Arif)