Follow

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use

Sampaikan Pokok-Pokok Kebijakan, Pangdam XII/Tpr Pimpin Rapim Kodam TA 2021

KUBU RAYA, channel-indonesia.com – Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad didampingi Kasdam XII/Tpr, Brigjen TNI Djaka Budhi Utama membuka Rapat Pimpinan (Rapim) Kodam XII/Tpr Tahun Anggaran 2021 bertempat di Aula Sudirman Makodam XII/Tpr. Rapat ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Rapim TNI AD yang telah dilaksanakan pada tanggal 23 Februari 2021 lalu. Selasa (16/3/21)

Rapim Kodam XII/Tpr yang mengangkat tema, “Membangun Kodam XII/Tpr yang Adaptif”, dilaksanakan secara virtual, diikuti oleh Irdam, Kapoksahli, para Danrem, para Asisten, para Kabalakdam dan
para Komandan Satuan serta para Komandan Detasemen satuan jajaran.

Wakapendam XII/Tpr, Letkol Kav Edi Supriyadi menjelaskan, adapun tujuan Rapim kali ini adalah sebagai wahana untuk mengevaluasi pelaksanaan program kerja dan anggaran TA. 2020.

Advertisement

“Selain itu juga sebagai kesempatan untuk menyampaikan pokok-pokok kebijakan Pimpinan dan Garis Besar Program Kerja dan Anggaran Kodam XII/Tpr TA. 2021,” jelas Wakapendam.

Adapun sasaran yang ingin dicapai, kata Wakapendam, adalah tersosialisasikannya pokok-pokok kebijakan Pimpinan TNI AD dan Kodam XII/Tpr kepada unsur pimpinan satuan jajaran.

“Selain itu, tercapainya pembinaan kekuatan, kemampuan dan gelar kekuatan Kodam XII/Tpr TA. 2021, serta terwujudnya kesiapsiagaan satuan jajaran Kodam XII/Tpr dalam menghadapi perkembangan situasi yang terjadi,” tutup Letkol Kav Edi Supriyadi. (Arif)

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement