Peduli Covid-19, Lanud J.B. Soedirman Gelar Baksos Rapid Test

Peduli Covid-19, Lanud J.B. Soedirman Gelar Baksos Rapid Test

PURBALINGGA, channel-indonesia.com – Seksi Kesehatan Lanud Jenderal Besar Soedirman melaksanakan bakti sosial pemeriksaan rapid test antibodi covid-19 di Balai Desa Kemangkon Purbalingga, Selasa (23/2/2021).

Kegiatan yang dipimpin Kepala Kesehatan Lanud J.B. Soedirman  Lettu Kes dr. Yohan tersebut memeriksa puluhan orang warga dari tiga Desa yaitu, Desa Kemangkon, Desa Panican dan Desa Tidu.

Dari hasil tes pemeriksaan rapid test antibodi tersebut, Lettu Kes dr. Yohan mengatakan bahwa sebagian besar non reaktif dan ada beberapa orang yang reaktif. Tim Satkes Lanud J.B. Soedirman telah melaporkan kondisi warga yang reaktif tersebut kepada Puskesmas Kemangkon  untuk ditindaklanjuti, dimonitor dan dievaluasi.

“Pemeriksaan rapid test antibodi covid-19 ini diselenggarakan Seksi Kesehatan Lanud J.B. Soedirman atas perintah Komandan Lanud J.B. Soedirman Letkol Nav Marino Adam Darmawan, S.T.,M.M untuk meyakinkan masyarakat, apakah dirinya tertular atau tidak. Kegiatan ini merupakan satu langkah yang harus kita lakukan secara terus menerus dan simultan dan menjadi upaya kita dalam pengendalian penyakit covid-19 ini”, ujar Kakes.

Lebih lanjut Kakes mengatakan bahwa rapid test dapat membantu petugas kesehatan dalam mendeteksi rantai penularan infeksi.  Meski begitu tes ini memang kurang akurat bila dibandingkan dengan tes PCR.  Bila saat rapid tes ditemukan gejala covid-19, maka tetap harus dilakukan konfirmasi dengan menggunakan PCR yang memiliki sensitifitas yang lebih tinggi, kata Kakes Lanud J.B. Soedirman  yang memiliki dua putera ini menjelaskan. (Arif)

 

Keterangan Foto:

Baksos pemeriksaan rapid test antibodi yang dilaksanakan di Balai Desa Kemangkon

editor

Related Articles