Kodim 0213/Nias Bangga Dukungan Masyarakat Atas Kegiatan Pra TMMD Ke-110

Kodim 0213/Nias Bangga Dukungan Masyarakat Atas Kegiatan Pra TMMD Ke-110

GUNUNGSITOLI, channel-indonesia.com –Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 tahun 2021 di wilayah Kodim 0213/Nias dihari ke 10 sejak dimulai pelaksanaan pada Rabu 10/2/21 yang lalu.

Dandim 0213/Nias Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon selaku Dansatgas mengatakan, rasa bangga terhadap dukungan masayrakat Nias pada kegiatan Pra TMMD Sabtu, (20/2/21)

Tanpa kenal lelah masyarakat Gunungsitoli bahu membahu dengan Personel Kodim 0213/Nias dalam pencapaian tahapan dari Pra TMMD hingga saat ini berjalan dengan lancar.

Adapun kegiatan TMMD ke – 110 tahun 2021 di wilayah Kodim 0213/Nias kerjasama dengan Pemko Gunungsitoli yaitu pembukaan badan jalan dari Desa Loloana’a Lolomoyo menuju Desa Gawu-gawu Bouso Kecamatan Gunungsitoli Utara dan dari Desa Loloana’a Lolomoyo menuju Dusun I Desa Niko’o Tano Dao Kecamatan Gunungsitoli Alo’oa.

Kegiatannya meliputi Sasaran Fisik pembukaan jalan sepanjang 6.000 m x 8 m, Pembuatan parit sepanjang 12.000 m x 1 m x 1 m. Penyuluhan Hukum, Wasbang, Narkoba dan Kamtibmas, Penyuluhan Posyandu & Posbindu PTM, Stunting, Penyakit Tidak Menular, KB – Kes dan Bahaya Covid-19. (Arif)

editor

Related Articles