TANJUNG BALAI, channel-indonesia.com – Dalam rangka Pengamanan Perayaan Natal Desember 2020 dan Tahun Baru 01 Januari 2021 di wilayah Tanjung Balai, Personel Bintara Pembina Desa Koramil 09/Tanjung Balai jajaran Kodim 0208/Asahan, Sertu Afrizal Adhitama turut serta melaksanakan kegiatan Posko Pam Natal dan Tahun baru, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Stasiun Kreta Api Jalan Suprapto Kelurahan Tanjung Balai Kota-IV, Kota Tanjung Balai, Minggu (27/12/2020).
Dilaporkan berikut jumlah Personel Posko Pam Stasiun Kereta Api tersebut diantaranya dari Personel Koramil 09/Tanjung Balai berjumlah 1 Orang, Personel Koramil 08/Pulau Buaya berjumlah 1 Orang, Personel Polres Tanjung Balai berjumlah 3 Orang, Personel Brimob Tanjung Balai berjumlah 1 Orang, Satpol PP Tanjung Balai berjumlah 1 Orang, dan Lanal berjumlah 1 orang.
Pada Pkl 08.40 WIB Kreta Api dari Tanjung Balai ke Medan berangkat dari Stasiun Kreta Api Tanjung Balai dengan Jumlah penumpang 181 Orang, dengan keterangan dewasa berjumlah 173 orang dan anak-anak berjumlah 8 orang. Sampai dengan saat ini pelaksanaan Pos Pam Natal dan Tahun Baru di Stasiun Kereta Api Kota Tanjung Balai dalam keadaan Aman dan Cuaca Cerah. (Arif)