Dihadapkan Dengan Keterbatasan, Ini Cara Satgas Pamtas Yonif 312/KH Mempercantik Gereja Di Perbatasan

Dihadapkan Dengan Keterbatasan, Ini Cara Satgas Pamtas Yonif 312/KH Mempercantik Gereja Di Perbatasan

KEEROM, channel-indonesia.com – Dalam rangka menyambut perayaan Natal dan tahun baru 2021, Pos Somografi Satgas Pamtas Yonif 312/KH membantu jemaat warga menyiapkan dan menghias Gereja St. Bunda Maria Kampung Somografi, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dankipur III Satgas Pamtas Yonif 312/KH Lettu Inf Dadang Iskandar dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua. Kamis (24/12/2020).

Dadang menjelaskan bahwa Kampung Somografi termasuk salah satu wilayah di perbatasan Papua yang sulit dijangkau karena akses transportasi yang sangat terbatas, sehingga warga yang tinggal di kampung ini harus berhadapan dengan segala keterbatasan yang ada.

“Walau dengan segala keterbatasan namun kami ingin warga Kampung Somografi merayakan ibadah hari Natal dan tahun baru dengan suasana rumah ibadah yang berbeda dari biasanya,” ungkap Dadang.

Di tempat terpisah Danpos Somografi Letda Inf Arik Setiawan mengatakan bahwa dihadapkan dengan keterbatasan yang ada, Prajurit Pos Somografi mensiasatinya dengan menggunakan sumber daya alam yang ada yaitu dengan menggunakan pelepah daun kelapa dan tanaman-tanaman hias untuk mempercantik ruangan gereja.

“Meski hiasan yang kami buat menggunakan bahan yang sederhana namun tidak kalah cantik dengan hiasan yang menggunakan lampu warna-warni,” tutur Arik.

Sementara itu Ketua Stasi Gereja St. Bunda Maria Bapak Yacobus Pull yang ikut hadir menghias gereja mengungkapkan rasa syukurnya “terimakasih kepada Bapak-bapak TNI yang sudah membuat rumah ibadah kami lebih menarik sehingga jemaat bisa merayakan natal dengan suasana yang lebih khidmat”. (Arif)

editor

Related Articles