Follow

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use

Kodim 0311/Pessel Bersama Polres Pessel Lakukan Pengamanan Rapat Pleno Dan Penghitungan Suara Pilkada Pessel

PESSEL, channel-indonesia.com – Sebanyak 1 SST personil Kodim 0311/Pessel BKO Polres Pessel lakukan pengamanan rapat pleno dan penghitungan suara tingkat Kabupaten dalam pilkada pemilihan bupati dan wakil bupati, bertempat di gedung Painan Convention Centre (PCC) jln. Jend. Sudirman Painan, pada Rabu (16/12/2020).

Kegiatan yang dimulai dengan apel bersama dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Pessel Kompol Arsyal mewakili Kapolres Pessel AKBP Sri Wibowo, S.I.K, M.H.

Advertisement

Dandim 0311/Pessel mengungkapkan, pengaman yang dilakukan personilnya itu atas permintaan polres pessel dalam membantu pengamanan rapat pleno dan penghitungan suara pilkada pessel.

” Berdasarkan surat permintaan dari Polres Pessel No : B/1433/XII/Ops.1.3/Res Pessel, kita turunkan satu pleton untuk membackup polri dalam pengamanan ini,” sebut Dandim.

Lebih lanjut, Dandim menambahkan TNI dalam hal ini kodim juga berkewajiban untuk mengamankan jalanya pemilihan umum yang dilaksanakan.

” Sesuai dengan UU No. 34 Tahun 2004 tentang TNI, diantaranya menjelaskan bahwa tugas TNI ada 2, yaitu Operasi Militer Perang (OMP) dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP). Dalam OMSP, terdapat 14 tugas salah satunya membantu kepolisian Negara Republik Indonesia dalam rangka tugas keamanan dan ketertiban masyarakat yang diatur dalam undang-undang,dalam hal ini, Kodim 0311/Pessel membantu tugas kepolisian mengamankan jalannya penghitungan suara tingkat kabupaten,” tambah Dandim. (Arif)

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement