TIGARAKSA, channel-indonesia.com – Dalam rangka memperingati hari juang kartika (HJK) TNI-AD tahun 2020 Kodim Kodim 0510/Trs Korem 052/Wkr menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) donor darah bertempat di aula makodim 0510/Trs Komplek Pemda Kabupaten Tangerang, Selasa (08/12/2020).
Kegiatan tersebut dilaksanakan Kodim bekerjasama dengan PMI Kabupaten Tangerang yang diikuti oleh anggota Persit Kodim 0510/Trs.
Disela kegiatan, Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E. Siregar mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika TNI AD tahun 2020.
“Dengan adanya Baksos donor darah yang di lakukan Kodim 0510/Trs bisa menambah jumlah stok darah di PMI, agar bisa dimanfaatkan bagi masyarakat khususnya di wilayah kabupaten Tangerang ,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dandim juga menambahkan semoga kegiatan donor darah ini dapat membantu warga masyarakat yang membutuhkan, TNI selalu untuk rakyat, TNI ada di tengah-tengah rakyat.
“Setetes darah sangat berguna, semoga kegiatan donor darah ini dapat membantu masyarakat yang sedang membutuhkan darah,” tutup Dandim. (Arif)