JAKARTA – Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Kasal Laksamana Muda TNI Arusukmono I.S., S.E., M.M., memimpin serah terima jabatan (Sertijab) dan penyerahan jabatan Perwira Tinggi (Pati) Staf Ahli (Sahli) Kasal, bertempat di Lounge Room Sahli Kasal Gedung B4 lantai 7, Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (30/7).
Jabatan Pati Sahli Bidang Sumda Hanneg diserahterimakan dari Laksma TNI Agus Sulaeman, M.Sc., digantikan oleh Kolonel Laut (T) Ir. Yudi Y. Trividyaputra, M.Si. (Han)., yang sebelumnya menjabat sebagai Irda Mat It Bin Itjenal. Sedangkan jabatan Pati Sahli Kasal Bidang Ekojemen diserahkan dari Laksma TNI dr. I.D.G. Nalendra D.I., Sp.B., Sp.Btkv., kepada Koorsahli Kasal.
Pada kesempatan tersebut Koorsahli Kasal mengucapkan terima kasih kepada Laksma TNI Agus Sulaeman, M.Sc., yang memasuki masa purna tugas dan Laksma TNI dr. I.D.G. Nalendra D.I., sebagai Staf Khusus Kasal, atas dedikasi dan loyalitas serta pengabdian yang tulus dalam memajukan organisasi. Selain itu, Koorsahli Kasal juga menyampaikan selamat bertugas kepada Kolonel Laut (T) Ir. Yudi Y. Trividyaputra, M.Si. (Han)., sebagai pejabat Sahli Kasal yang baru. (Maliki)