Satgas TMMD 108 Berikan Perhatian Khusus Dengan pembagian Kacamata Baca Secara Gratis

Satgas TMMD 108 Berikan Perhatian Khusus Dengan pembagian Kacamata Baca Secara Gratis

MARTAPURA – Sebagai bukti nyata perhatian kepada masyarakat satgas TMMD 108 Kodim 1006 / Martapura hari ini dilakukan pembagian kacamata Baca secara gratis, dengan jumlah Puluhan kaca mata dibagikan kepada masyarakat setempat (20/07/2020) ..

Salah satu penerima Kacamata gratis tersebut Muhfad Qhurahman (48) Rt 1/1 warga Bi-ih Kecamatan Karang Intan, pada kesempatan itu warga tersebut mengucapkan terimakasih kepada Satgas TMMD 108 untuk Kodim 1006 / Martapura, atas pembagian gratis kacamata baca bagi warga didaerahnya ,hal itu sangat penting disaat warga membutuhkan kacamata yang digunakan untuk membaca.

Selain pembagian kacamata gratis juga dilakukan bantuan peduli kepada Johar Latifah (7) putri Safrudin penerima bantuan Rehab RTLH yang diberikan Oleh Satgas TMMD kodim 1006/ Martapura .

Semua Acara yang digelar oleh jajaran TMMD 108 , Kodim 1006/Martapura , dipantau langsung Dan SSK Letda Inf Sirajuddin,dalam sambutannya beliau berharap dapat menggunakan kacamata baca yang diberikan oleh jajaranya sebagai bagian perhatian mereka kepada warga selain bantuan RTLH yang bagikan diwaktu bersamaan juga diharapkan memiliki faedah tersendiri. (Maliki)

author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *