Purna Tugas Satgas Yonif 713/ST Gelar Doa Bersama Diseluruh Jajaran

Purna Tugas Satgas Yonif 713/ST Gelar Doa Bersama Diseluruh Jajaran

ARSO – Menjelang masa penugasan Satgas Pamtas Yonif 713/ST yang bertugas di Perbatasan RI-PNG Sektor Utara yang akan berakhir, Satgas melaksanakan Ibadah Bersama masing-masing agama pada Kamis malam di seluruh Pos Jajaran Satgas yang terletak di wilayah Distrik Muara Tami,Distrik Arso Barat dan Distrik Arso Timur Kota Jayapura Provinsi Papua pada Kamis malam.

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Yonif 713/ST Letkol Inf Dony Gredinand,S.H.,M.Tr.Han.,M.I.Pol dalam release tertulisnya di Pos Kotis Skouw Distrik Muara Tami Kota Jayapura Papua. Jumat (17/07/2020)

Dansatgas mengungkapkan kegiatan Doa Bersama masing-masing agama ini kami laksanakan sebagai ungkapan rasa syukur kami kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas penyertaan dan pertolonganNya yang diberikan kepada kami Satgas Yonif 713/ST sampai saat ini.

Lanjutnya selain itu Doa Bersama ini juga dimaksudkan untuk memohon penyertaan dan pertolongan Tuhan bagi Satgas kami yang akan Purna Tugas sehingga semua rencana-rencana kedepan dapat berjalan dengan baik,lancar,aman dan semua personil beroleh keselamatan sampai nanti kembali dan tiba di Home Base Gorontalo.

“Kami menyadari bahwa Satgas Yonif 713/ST bisa menjalani masa penugasan sampai saat ini 11 bulan dari 9 bulan yang direncanakan semuanya berkat perlindungan Tuhan Yang Maha Kuasa untuk itu kami selalu bersyukur kepada Tuhan, dan kami juga berdoa hal yang sama akan diberikan kepada Satgas yang baru Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad tambah Dansatgas”. (Maliki)

 

author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *