ARSO – Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Workwana membantu masyarakat dalam pembibitan pohon sawit di Kampung Yamta Pir-II, Distrik Arso.
Hal tersebut yang di sampaikan Dansatgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Letkol Inf Ary Sutrisno dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua. Rabu (27/5/2020)
Dikatakan Dansatgas, ditengah situasi pandemi Covid-19, masyarakat tidak ingin berdiam diri dan harus tetap bekerja menjaga ketahanan pangan dan ekonomi masyarakat, namun dengan tetap menjalankan protokol keselamatan. Sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
Hal tersebut mendasari Satgas Raider 300 dari Pos Workwana Dipimpin Sertu Nurfatoni bersama 6 anggota membantu melaksanakan kegiatan pembibitan pohon sawit dikampung Yamta Pir ll bersama sama dengan masyarakat setempat, yang mana bibit yang telah jadi akan dibagikan kepada masyarakat dan akan ditanam dilahan mereka masing-masing.
Pembibitan pohon sawit ini dilakukan oleh masyarakat Kampung Yamta dalam rangka peremajaan sebagian dari pohon sawit mereka yang memang sudah tidak menghasilkan buah lagi.
Hal ini diharapkan dapat meningkatkan ekonomi dan ketahanan pangan masyarakat ditengan pandemi Covid-19. Selain itu kegiatan ini dapat membatasi kegiatan mereka untuk keluar dari kampungnya.
Seorang petani yang ikut pembibitan bersama Anggota Satgas, Bapak Candra (30) mengaku sangat senang dibantu oleh anggota Satgas Raider 300 karena selain merasa terbantu dia dapat menjalin silaturahmi dengan Bapak Tentara.
“Kami sudah seperti keluarga, saya hanya bisa berterima kasih kepada anggota Satgas Raider 300 yang sudah mau membantu kami dalam kegiatan apapun itu.” ujar Bpk Candra.(maliki)