Aceh – Babinsa Koramil 07/Babahrot 0110/Abdya Serda Hasbi membantu warga binaan kegiatan jemur padi, di Desa Blang Raja Kecamatan Babahrot, Sabtu (12/4/2025).
Danramil Babahrot Kapten Inf Edi Mailiswar melaui Bati Tuud Pelda Hanif dalam keterangannya mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai lanjutan dari upaya khusus (Upsus) pihaknya dalam output program ketahanan pangan, yakni penyerapan gabah.
Pendampingan tersebut dilakukan Babinsa untuk memastikan proses jemur padi petani dapat dilaksanakan secara maksimal agar penyerapan gabah yang dilaksanakan Bulog tercapai optimal dan berkualitas.
Bati Tuud menyebut harga pembelian gabah yang ditawarkan Bulog sangat tinggi, yakni sebesar Rp. 6500 per kilo gram. Indeks harga pembelian pemerintah (HPP) ini ditetapkan langsug oleh Presiden Prabowo Subianto agar target pemerintah memperkuat ketahanan pangan nasional tercapai optimal sejalan dengan meningkatnya taraf kesejahteraan petani.
Dengan HPP yang tinggi tersebut, diharapkan gabah yang diserap Bulog dari tangan petani bermutu tinggi dan berkualitas. Oleh karenanya kegiatan penjemuran padi menjadi kunci penentu dari kualitas Sergap Bulog.
“Kita pastikan gabah yang akan diserap oleh Bulog benar-benar kering. Sehingga tidak terjadi ketimpangan dalam pencapaian target program. Dengan HPP Rp. 6500 petani diuntungkan, namun konsekuensinya gabah yang disalurkan bermutu dan berkualitas,” tegasnya.