JAKARTA, bacaberita.id — Kepala Keuangan Wilayah (Ka Kuwil) Kolonel Laut (S) Azil Sadagori Achmad, S.A.P melalui Vicon (Video Conference) ikut menghadiri pembukaan Rapat Kerja Teknis Keuangan (Rakernisku) I TNI AL Tahun 2022 di ruang Pusdalops Pushidrosal, Jalan Pantai Kuta V/I, Ancol Timur, Jakarta Utara. Rabu (08/06).
Acara pembukaan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Keuangan TNI Angkatan Laut (Kadiskual) Laksamana Pertama TNI Poedji Santoso, CHRMP yang dihadiri oleh Penyuluh pajak ahli madya direktorat jenderal pajak, Sekdiskual, Kasetumal, Irutku Itbin Itjenal, para kasubdis dan Ka BP Tablin Diskual, Bendahara penerima serta perwakilan Kadeplog KRI.
Dalam sambutannya Kadiskual mengatakan dengan mempertimbangkan perkembangan situasi nasional dan TNI AL saat ini yang belum sepenuhnya pulih dari pengaruh pandemi Covid-19, maka diputuskan kegiatan Rakernisku I TNI AL tetap dilaksanakan melalui Video Conference. Hal tersbut juga didasarkan atas masih berlakunya Telegram Kasal Nomor 047/SPAM/0320 TWU 0330.1349 tentang menghindari penyebaran virus (Covid-19) terhadap personel TNI AL beserta keluarganya.
Disamping itu Kadiskual juga mengharapkan acara tersebut tidak hanya sekedar koordinasi antar badan keuangan saja, namun dilaksanakan untuk menindaklanjuti kebijakan strategis dalam pengelolaan keuangan negara serta memberikan bimbingan teknis yang relevan agar pengelolaan keuangan negara pada tiap badan keuangan dapat terselenggara sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Adapun tema dari kegiatan Rakernisku I kali ini adalah “Melalui Rakernisku I TNI Angkatan Laut TA 2022 kita tingkatkan profesionalisme dan kinerja pengelola keuangan negara guna mewujudkan laporan keuangan TNI Angkatan Laut yang berkualitas.” Dengan tema tersebut dianggap sesuai dengan situasi yang sedang dihadapi saat ini, yang selanjutnya harus bersiap untuk menyusun laporan keuangan semester I tahun anggaran 2022, baik ditingkat satker, wilayah dan eselon-1.
“Penyusunan Laporan keuangan tahun anggaran 2022 merupakan pertanggungjawaban terhadap pengelolaan keuangan negara, untuk itu diperintahkan kepada personel pengawak pengelola keuangan negara agar senantiasa memperbaiki diri dengan cara meningkatkan profesionalisme dan kinerja di satker masing-masing serta melakukan langkah-langkah yang dipandang perlu untuk menyempurnakan sistem pengelolaan keuangan negara yang akuntabel.” Tambah Kadiskual.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Kadiskual memberikan beberapa penekanan diantaranya yaitu Tingkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai Prajurit TNI, Manfaatkan semaksimal mungkin kegiatan Vicon Rakernisku I sebagai wadah untuk bersilaturahmi, tingkatkan kepekaan dinamika perkembangan yang terjadi, tetap semangat dan bekerja keras secara cerdas dan ikhlas.
Selanjutnya Kadiskual melaksanakan ketok palu 1 kali sebagai awal dibukanya Rapat Kerja Teknis Keuangan I Tahun Anggaran 2022 melalui Vicon. (Luska)