TUBAN,channel-indonesia.com– Upacara pembukaan musyawarah dan pemilihan pengurus dilanjutkan Pengukukuhan Dewan Saka Wira Kartika Kab. Tuban masa Bakti 2020- 2022 oleh Pembina harian Saka Wira Kartika Kodim 0811 Tuban diruang data Makodim 0811 sebagai Pangkalan Saka Wira Kartika Tuban, Minggu (9/02/2020).
Kapten Arh Sudiono selaku pembina harian saka wira kartika kodim 0811 Tuban menjelaskan, kegiatan ini adalah untuk melaksanakan tugas kewajiban sebagai pengurus sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Saya harap dengan terbentuknya pengurus Saka Wira Kartika dapat, mengantarkan generasi muda Indonesia ke masa depan yang lebih baik, tegasnya.
Ia menambahkan, pemilihan pengurus baru masa bhakti 2020-2022, diantaranya yang dikukuhkan sebagi Ketua Kakak Soni Alfandi Bayu Putra, dan Wakilnya Kakak Putri Maghfiroh, Sekretaris kakak Habib Safi’i, dan Bendahara, Kakak Maulida.
“dengan terbentuknya pengurus baru, semoga dapat menumbuhkan serta mengembangkan sikap bela negara dikalangan generasi muda dengan SDM yang berkualitas,imbuhnya. (Penrem 082/munir).