SUKAMARA, channel-indonesia.com – Dalam kunjungan kerjanya di bumi Gawi Barinjam, Kapolda Kalteng Irjenpol Drs. Nanang Avianto, M.Si juga meninjau Vaksinasi Massal di Desa Sungai Cabang Barat kecamatan Pantai Lunci, Sukamara, Kalteng, Sabtu (20/11/2021) sore.
Kapolres Sukamara AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana, SIK., MT usai kegiatan mengungkapkan, kegiatan vaksinasi massal kali ini pihaknya bekerjasama dengan dinas kesehatan Kabupaten Sukamara.
“Antusiasme warga Desa Sungai Cabang Barat untuk mendapatkan vaksinasi ini sangat luar biasa. Dimana warga mulai siang hari sudah mengantre untuk mendapatkan vaksinasi tersebut,” kata Kapolres.
Sementara itu, dalam peninjauannya, Kapolda Kalteng bersama rombongan berkesempatan memberikan tali asih kepada petugas vaksinator maupun warga yang mengikuti kegiatan vaksinasi.
“Kami berharap, vaksinasi ini dapat membentuk kekebalan kelompok masyarakat sehingga pandemi Covid-19 akan segera berakhir,” pungkasnya. (Arif)