JAKARTA, channel-indonesia.com – KRI Teluk Hading 538 melanjutkan operasi dukungan angkutan laut militer satuan tugas pengamanan pulau terluar (Pamputer) Wilayah Timur. Pulau-pulau tersebut antara lain Pulau Masela dan Mahaleta dan Pulau Leti, ketiganya berada diwilayah Kabupaten Kepulauan Aru, Kepulauan Tanimbar dan Maluku Barat Daya (MBD).
Salah satu kapal perang TNI Angkatan laut jenis Angkut Tank tipe Frosch (ATF) jajaran Komando Lintas laut Militer (Kolinlamil) dengan Pelaksana Tugas Komandan Mayor Laut (P) Tedi Febrian Abadi. Kapal ini melaksanakan debarkasi pasukan batalion infanteri 731 Kabaresi yang akan bertugas selama kurang lebih satu tahun sebagai satuan tugas pengamanan pulau terluar.
KRI Teluk Hading 538 sejak September 2021 telah berangkat menuju wilayah timur Indonesia untuk mendukung satuan tugas pengamanan pulau terluar. Kapal perang ini mendukung pasukan marinir 3 Sorong dan pasukan TNI AD (Yonif 731 Kabaresi).
Pelaksana Tugas Komandan KRI Teluk Hading 538 Mayor Laut (P) Tedi Febrian Abadi mengatakan kapalnya menurunkan pasukan yang baru akan bertugas dan melaksanakan rotasi pasukan yang selesai melaksanakan tugas operasi pengamanan pulau terluar Indonesia.
Rotasi pasukan itu meliputi debarkasi Satgas Pamputer menggantikan Satgas lama yang sudah purna tugas, setelah sekitar satu tahun menjaga dan mengamankan pulau tersebut, serta peralatan dan perlengkapan yang dipergunakan dalam mendukung penugasan.
“KRI Teluk Hading 538 debarkasi Yonif 731 Kabaresi dan embarkasi Yonif 734 Satria Nusa Samudera. Ini merupakan rotasi satgas pengamanan pulau terluar yang pasukan sebelumnya telah bertugas selama kurang lebih satu tahun” jelas Komandan.
Panglima Kolinlamil Laksda TNI Erwin S Aldedharma menyatakan, tugas pokok Kolinlamil sebagai salah satu kotama TNI AL adalah melaksanakan operasi pergeseran pasukan dan material pasukan yang dilaksanakan oleh unsur -unsur KRI Kolinlamil adalah dalam rangka Operasi Militer Perang (OMP) dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP).
“Berdasarkan Perpres 66 tahun 2019 tentang Susunan Organisasi TNI menjelaskan salah satu tugas Kolinlamil adalah Pembina Tunggal Angkutan Laut Militer TNI, kegiatan tersebut dapat berupa operasi dukungan angkutan laut militer mendukung pergeseran personel dan material pasukan TNI ke perbatasan, daerah rawan, maupun pulau terluar di wilayah NKRI adalah dalam rangka Operasi Militer Selain Perang (OMSP),” katanya.(maliki)